SAMBUTAN KEPALA MADRASAH
Assalamu’alaikum Wr.Wb
Segala puji hanya milik Allah SWT. yang telah memberikan anugerah akal kepada manusia sehingga pada akhirnya dengan anugerah tersebut manusia mampu menggali ilmu pengetahuan dan teknologi di muka bumi ini yang kemudian dapat dimanfaatkan untuk kemaslahatan kehidupan manusia itu sendiri.
Perkembangan ilmu dan teknologi terutama teknologi informasi sudah sedemikian pesatnya. Banyak dampak yang diakibatkan dari perkembangan teknologi informasi ini, baik yang bersifat positif maupun yang bersifat negatif. Diantara dampak positif dari perkembangan teknologi informasi tersebut adalah dibuatnya website MAN Dharmasraya.
Melalui web/blog ini diharapkan dapat memberikan informasi yang utuh mengenai kerja dan kinerja, yang dapat diakses oleh Guru,Pegawai,Masyarakat atau siapapun yang membutuhkan informasi tentang MAN Dharmasraya,Dan dengan sudah adanya website ini,kami berharap kepada seluruh Guru dan Pegawai di lingkungan MAN Dharmasraya,untuk lebih meningkatkan kerja dan kinerja kita dalam melaksanaan tugas sehari-hari sesuai dengan tupoksinya masing-masing. Karena apa yang kita lakukan akan ditampilkan di web/blog ini, sehingga siapapun dapat mengakses dan mengetahui hasil dari kerja dan kinerja kita.
Kami masih memerlukan masukan-masukan yang bermanfaat agar sarana Teknologi Informasi ini dapat bermanfaat sebagai mana mestinya semoga dapat meningkatkan kualitas kerja dan kinerja kita dalam ikut berperan menciptakan pemerintah yang bersih dan berwibawa.
Tertanda
Kepala MAN Dharmasraya
Nasril Yunus,S.Ag
Baca Juga
SISWA MAN DHARMASRAYA LULUS SNBP 2023
Kamu hebat sudah berjuang dan bertahan sejauh ini dan kamu layak mendapatkan hasilnya. Selamat sudah diterima di PTN favorit yang kamu cita-citakan sejak dulu. Semoga dil
HUT TNI ke-78 Tahun 2023
Dalam HUT ke-78 TNI, semoga dengan momentum ulang tahun ini akan terus meningkatkan profesionalisme TNI bersama komponen masyarakat lainnya, bersinergi untuk memajukan bangsa dan negara
Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa MAN Dharmasraya
Menyambut Hari Bumi ke-55 yang diperingati pada 22 April 2025, Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Ditjen Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI me
Nasril Yunus Pelaksana Tugas Kepala MAN Dharmasraya
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dharmasraya H. Okto Verisman siang ini senin (01/04/2024) menyerahkan SK Pelaksana Tugas Kepala MAN Dharmasraya kepada Nasril Yunus yang diting
Upacara Bendera HUT RI Ke-77 Dan Acara Pawai
Upacara Bendera HUT RI Ke-77 dan Acara Pawai yang dilaksanakan pada Rabu, 17 Agustus 2022 #17agustus #harimerdeka #upacara #paskibra #pawai17an #pawai #mandharmasraya #merdeka &
